
- Tokoh Pimpinan Nasional Asal Sumbar, Pemikir dan Negarawan Diakhir Hayat Hidup Sederhana
- Jadwal Konser di Surabaya Desember 2023, Ada Dewa19 dan Musisi Lainnya
- Aqua Solok Bantu Petani, Kembangkan Sistem Pertanian Terintegrasi di Kayu Aro
- Yoasobi Akan Konser di Indonesia, Berikut Jadwalnya
- Kinerja Produktifitas DPRD Sumbar Tahun 2023 Meningkat Baik
- DPP PPNI Lantik Pengurus BAPENA dan Badan Diklat Sumbar
- Pecco Bagnaia Juara Dunia MotoGP 2023, Jorge Martin Crash
- Sejarah Hari Guru Nasional Tanggal 25 November
- Warga Mandeh Nilai Febri Hendri Antoni Arief Sosok yang Berbeda dari Caleg Lain
- Catat! Berikut Jadwal Penayangan Film Buya Hamka dan Siti Raham Vol.2
Teluk Bayur Berlari 2023 Sukses, Antusias Peserta Tak Terbendung
Iven Teluk Bayur Berlari yang digelar Minggu (12/11/2023) dan dimulai di lapangan parkir Pelindo II, Teluk Bayur, Padang Selatan berlangsung meriah dan disambut antusias para peserta.

Keterangan Gambar : Para pemenang lomba Teluk Bayur Berlari 2023 kategori 5k. (dok. istimewa)
PADANG, Berita8 - Iven Teluk Bayur Berlari yang digelar Minggu (12/11/2023) dan dimulai di lapangan parkir Pelindo II, Teluk Bayur, Padang Selatan berlangsung meriah dan disambut antusias para peserta.
Iven yang digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Padang ini diikuti oleh 980 peserta di dua kategori lomba. Untuk kategori 17k ada 82 peserta dan untuk kategori 5K diikuti 898 peserta.
Amril Amin atau Aciak selaku penyelenggara acara yang disupport penuh oleh Dispora mengatakan, sengaja mengusung iven olahraga dan pesta rakyat ini untuk meningkatkan minat generasi muda kembali berolahraga.
Baca Lainnya :
- Antusias, Ribuan Peserta Diprediksi Hadir dalam Teluk Bayur Berlari0
- Fasilitasi Karyawan Berwirausaha Jelang Pensiun, Semen Padang Gandeng BTPN0
- Apel Besar Peringatan Hari Pramuka, Wako Hendri Septa: Gerakan Melatih Disiplin0
- Jadi Pemain Terbaik Dunia untuk Kedelapan Kalinya, Ini Perbandingan Trofi Messi dan CR70
- Terpilih jadi Rektor Unand, Ini Tugas Pertama Efa Yonnedi0
"Ini bukan iven politik, kami tidak berkampanye, kami hanya mengajak masyarakat Kota Padang, terutama warga Teluk Bayur agar membiasakan diri hidup sehat, salah satunya dengan olahraga," tuturnya.
"Dengan adanya acara ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya untuk tetap menjaga kesehatan di tengah kesibukan masing-masing," tambahnya kemudian.
Iven Teluk Bayur Berlari ini dimulai dengan perlombaan lari 5K dan 17K, yang Start dan finish di lapangan parkir Pelindo II, Teluk Bayur, Padang Selatan pada pagi harinya.
Kemudian, juga ada hadiah puluhan juta rupiah, senam zumba, sembako murah dan doorprize yang digelar pada siang harinya. Tentu saja, masyarakat yang ingin ikut iven ini gratis.
Kemudian, pada malam harinya juga ada pesta rakyat yang diisi oleh band-band lokal serta penampilan dari penyanyi Yona Irma, Odi Malik dan Ucok Sumbara.
Iven Teluk Bayur Berlari ini terselenggara dari pokok pikiran Wakil Ketua DPRD Padang, Amril Amir atau lebih dikenal sebagai Aciak yang juga merupakan owner Aciak Mart. [*]
Berikut daftar pemenang Teluk Bayur Berlari Tahun 2023:
I. Kategori 17K:
Putra :
1. OL Jumra
2. Beni Ardinata
3. Novrizal
Putri :
1. Yulianti Utari
2. Suci
3. Tarisa
2. Kategori 5K :
Putra :
1.Agus Supardi
2. M. Abdul Majid
3. Zamzami
Putri :
1. Alwa Ramadani
2. Hafizah Aira
3. Feronika Intan Cahyani
