Dinilai Cocok Perankan Iron Man, Ini Tanggapan Tom Cruise

By Pratama 26 Feb 2023, 21:01:33 WIB Selebriti
Dinilai Cocok Perankan Iron Man, Ini Tanggapan Tom Cruise

Keterangan Gambar : Tom Cruise (ist)


Film, Berita8 - Aktor Tom Cruise akhirnya buka suara soal isu perankan Iron Man. Ia mengatakan tak ada yang lebih pantas menjadi Iron Man selain Robert Downey Jr.

Seperti kita ketahui, Robert Downey Jr pensiun dari Marvel Cinematic Universe (MCU) setelah karakter Iron Man mati di Avengers: Endgame.

Namun banyak fans yang belum move on dengan karakter Iron Man. Mereka masih berharap Iron Man tetap ada meski yang memerankan aktor lain.

Baca Lainnya :

Nah, Tom Cruise dinilai paling cocok menjadi Iron Man varian lain. Apalagi sebelum film Doctor Strange in the Multiverse of Madness tayang, muncul sosok pria yang diduga Tom Cruise sedang mengenakan setelan motion capture.

Saat itu, Tom Cruise tak memberikan tanggapannya. Namun baru-baru ini di sebuah wawancara bersama Phase Zero, bintang Mission Impossible itu memberikan jawabannya.

Ia mengaku sama sekali tak pernah memiliki kesempatan untuk memainkan karakter Iron Man.

"Saya tidak cocok, jauh sekali. Aku suka Robert Downey Jr dan aku tak bisa membayangkan orang lain memainkan peran tersebut," ujarnya.

Memang, sejauh ini tak ada yang bisa menggantikan karisma Robert Downey Jr sebagai Iron Man. Kekuatan akting dan pesonanya berhasil membawa kesuksesan untuk Marvel. (*/Indozone




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.